Friday, November 30, 2012

#goweselo : Sayidan dan sekitarnya


Halo! Saya baru saja pulang setelah sepedaan ke kota. Destinasi utama adalah sebuah rumah hipster di Sayidan, yang saking hipster-nya arsitektur rumah ini menjadi sering dikira sebagai gereja. Setelah muter-muter keliling gang di daerah ini, akhirnya saya menemukannya juga.

kebun tebu di dekat padepokan Bagong


Saya tidak berlama-lama di depan rumah ini karena memang tidak ada banyak hal yang bisa dilihat. Maka, saya pun segera lanjut gowes ke arah Kraton. Nah, kebetulan di alun-alun utara akan diselenggarakan Sekaten (pasar malam). Beberapa wahana sudah didirikan, meskipun belum beroperasi. Oh iya, akan ada pertunjukan lumba-lumba juga.




Setelah melihat-melihat kegiatan di alun-alun utara, saya mengarahkan sepeda saya ke Taman Sari. Sayang, istana air ini belum buka. Tadinya saya mau duduk-duduk dulu di alun-alun kidul, tapi mengurungkan niat setelah melihat lapangan ini ramai dengan warga yang berolahraga.


Nah, sekian laporan dari saya. Cheers!




No comments:

Post a Comment